Aditya Bhatara
Pada Selasa, 27 Februari 2024, Galeri Koperasi dan UKM Tangerang Selatan menjadi tempat diselenggarakannya Forum gabungan perangkat daerah yang melibatkan Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (UKM), Dinas Perindustrian dan Perdagangan, serta Dinas Tenaga Kerja Kota Tangerang Selatan. Diselenggarakan Forum ini tujuan utamanya untuk memaparkan rencana kinerja masing-masing OPD (Organisasi Perangkat Daerah) dan merumuskan strategi bersama dalam mendukung pembangunan di tingkat lokal.
Kehadiran Walikota Tangerang Selatan Drs. H. Benyamin Davnie, para Kepala Dinas terkait, pelaku UMKM, perwakilan pekerja, perwakilan guru SMK, dan perwakilan akademisi, termasuk dari Swiss German University, menjadikan forum ini sebagai wadah diskusi yang beragam, mencakup berbagai perspektif dan kepentingan yang berbeda-beda.
Konteks Pembangunan Daerah
Dalam konteks pembangunan daerah, kerjasama lintas sektoral sangatlah vital. Masing-masing OPD memiliki peran dan tanggung jawabnya sendiri dalam mendukung pertumbuhan ekonomi, peningkatan kesejahteraan masyarakat, serta pengembangan sumber daya manusia. Oleh karena itu, forum gabungan perangkat daerah seperti ini memiliki peran strategis dalam menyelaraskan berbagai kebijakan dan program yang bertujuan untuk mencapai visi dan misi pembangunan Kota Tangerang Selatan.
Penyampaian Rencana Kinerja OPD
Rapat dimulai dengan penyampaian rencana kinerja masing-masing OPD oleh para Kepala Dinas terkait. Dinas Koperasi dan UKM menyampaikan program-program yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing UMKM di Kota Tangerang Selatan. Mulai dari penyediaan pelatihan dan pendampingan, fasilitasi akses pasar, hingga pengembangan infrastruktur pendukung UMKM.
Sementara itu, Dinas Perindustrian dan Perdagangan membahas strategi untuk mengembangkan sektor industri dan perdagangan di daerah tersebut. Hal ini mencakup upaya untuk meningkatkan daya saing produk lokal, memperluas pasar ekspor, dan meningkatkan iklim investasi.
Selanjutnya, Dinas Tenaga Kerja memberikan gambaran mengenai program-program yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas tenaga kerja di Kota Tangerang Selatan. Dengan fokus pada pelatihan keterampilan dan peningkatan produktivitas, Dinas Tenaga Kerja berkomitmen untuk mendukung terwujudnya pasar tenaga kerja yang berkualitas dan kompetitif.
Diskusi dan Kolaborasi
Setelah penyampaian rencana kinerja OPD, dilanjutkan dengan sesi diskusi dan kolaborasi. Peserta dari berbagai latar belakang diundang untuk memberikan masukan, gagasan, dan kritik konstruktif terhadap rencana kerja yang telah disampaikan.
Para pelaku UMKM menyampaikan berbagai tantangan yang dihadapi dalam menjalankan usaha mereka, termasuk terkait akses modal, perizinan, dan pemasaran produk. Perwakilan pekerja menyoroti pentingnya pelatihan keterampilan saat memasuki usia pensiun.
Kehadiran perwakilan dari Swiss German University Tabligh Permana, M.Si., memberikan masukan terkait kurikulum untuk pelatihan yaitu Cyber Security yang saat ini banyak diminati dibidang indus tri, namun masih belum banyak supplynya. Kolaborasi antara pemerintah daerah, pelaku UMKM, akademisi, dan lembaga pendidikan tinggi seperti ini diharapkan dapat menciptakan sinergi yang kuat dalam mendukung pembangunan daerah.